Mumi Gadis Cilik Rosalia Lombardo Tetap Segar & Cantik Setelah 88 Tahun Meninggal
Di Capuchin Catacomb, sebuah pemakan kuno di Palermo, italia, terdapat mumi gadis kecil . Tertulis namanya: Rosalia Lombardo, meninggal 2 Tahun, 88 tahun lalu. Herannya , jasadnya masih utuh. Benar-benar utuh, tubuh masih segar berhias rambut pirang, juga terlihat kecantikan bocah nan murni. Ia bak ‘sleeping beauty’ putri yang terkenal dalam ceritanya dongeng HC Andersen. Rosalia Lombardo adalah gadis kecil asal Silisilia. Sayang, tak diketahui jelas asal-usulnya, nama orang tua dan cerita kematian. Namun versi yang berkembang di masyarakat, ia adalah bayi yang sejak dilahirkan sudah ringkih dan berpenyakitan. Sampai usianya 2 tahun tak luput dari sakit. Tak heran akhirnya tubuhnya tak mampu menahan serangan infeksi paru-paru, yang pada era itu momok menakutkan bagi bayi, dan anak-nak di seluruh penjuru negri.

Meski sakit-sakitan, gadis cilik itu bukan ternasuk anak yang rewel. Ia adalah bayi nan tenang, tak banyak menangis, bahkan cenderung tak merepotkan. Namun karena tubuhnya tak mampu menahan infeksi yang terus menggerotinya, rosalia pun menghembuskan nafas terakhirnya pada tahun 1920. karena duka yang mendalam akhirnya kedua orang tuanya memutuskan untuk mengawetkan mayat gadis cilik itu. Dari cerita yang berkembang itu tampaknya Rosalia bukan berasal dari keluarga kebanyakan. Orang tuanya mungkin cukup berada, mengingat orang-orang yang dimakamkan di Caphuchin selain biarawan / biarawati adalah yang memiliki status sosial tinggi , belum lagi biaya proses pengawetan yang mahal.

Jasad gadis cilik itu menarik perhatian banyak orang, karena teknik pengawetan yang sempurna. Meski puluhan tahun berlalu, jasadnya tidak berubah sedikit pun. Ia masih seperti perang berlangsung. Mengapa jasad Rosalia Lombardo begitu awet, padahal yang lainnya sudah banyak yang rusak ? Menurut keterangan, jasadnya diawetkan seorang embalmer (sebutan untuk pengawet) bernama Alfredo Safalia. Ia prosfesor di bidang kima yang menemukan cara baru mengawetkan jasad dengan formula khusus ciptaannya.

Profesor safalia memperkenalkan metode pengawetan jasad hingga ke Amerika. Pertama kali menggunkan fomula ciptaanya pada jasad. Safalia memulai pengawetan dengan menyuntikkan 15 Galon cairan embalming ciptaannya. Di tubuh jasad itu ada memar-memar merah membiru. Setelah selesai proses persiapannya, jasad disimpan di tempat yang secara alamiah dingin. Enam bulan kemudian ketika peti dibuka, memar –memar di wajah dan leher jasad itu hilang tanpa bekas. Jasadnya bahkan terlihat segar.

Awalnya, para peneliti mengira ramuan safalia menggunakan bahan dasar arsenik. Saat itu arsenik memang populer dan sering digunakan sang profesor saat menyempurnakan ramuan pengawet mayatnya. Perkiraan itu juga muncul karena para ahli dan peneliti mengacu pada fomula pengawet Dr Tranchini yang tak lain adalah guru safalia. Formula tranhini memang banyak menggunakan campuran arsenik dan anggur. Karena itulah banyak yang meyakini kalau racikan safalia merupakan variasi dari formula sang guru.

Akhirnya seorang ahli antropologi biologi dari Institute for Mummies and the Iceman bernama Dario Piomboni Mascali berhasil menguungkap racikan rahasia yang digunakan untuk mengawetkan jasad gadis kecil Rosalia Lombardo. Mascali menelusuri melalui kerabat dan orang-orang terdekat safalia. Mengacu pada catatan tengah safalia, terungkap bahwa taksidermis atau ahli pembuat awetan itu menyuntikkan formalin, garam, seng, alkohol, asam salisilat dan gliserol ke dalam tubuh Rosalia.

Formalin memang bahan umun yang digunakan untuk mengawetkan mayat. Campuran formaldehide dan air itu terbukti ampuh memusnahkan bakteri penyebab pembusukkan daging. Dan safalia salah satu pemanfaatan pelopor pemanfaatan formalin juga digunakan untuk mengawetkan mayat. Sayangnya di Indonesia, formalin juga digunakan untuk mengawetkan bahan pangan seperti tahu, mie basah, ikan asin, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Unsur lain yang digunakan safalia adalah alkohol. Di daerah yang lembab, alkohol berfungsi membuat mayat tetap kering sehingga lebih tahan terhadap efek perubahan suhu. Sementara itu gliserol sebagai penyimbang efek alkohol. Gliserol seperti minyak berfungsi memberi kelembapan yang mencegah kondis mayat terlalu kering. Unsur lainnya adalah asam salisilat sebagai pencegah tumbuhnya jamur. Meski demikian, mascali berpendapat bahwa dari beberapa unsur yang digunakan safalia, kunci utama pengawatan tubuh Rosalia adalah garam seng.

Melissa Jhonsons Williamss, Direktur Eksekutif American Society of Embalmers, menguatkan pendapat Mascali. Williams mengungkapkan efek seng terhadap pengawetan tubuh. Menurutnya seng tidak digunakan dalam proses pengawetan mayat di Amerika serikat karena seng membuat tubuh kaku seperti patung . Jasad yang sudah diberi garam seng dapat diangkat dan dibiarkan berdiri tanpa takut akan terkulia lemas sehingga tubuh terlihat seperti manekin.


Mascalli menyebut Safali sebgai seniman karena ramuannya telah menciptakan karya yang luar biasa Indah. Ia berpendapat, safalia telah mengangkat seni embalming atau pembuatan mumi tingkat tertinggi. Hal tersebut dibuktikan lewat karya mumi gadis kecil Rosalia The Sleeping Beauty Lombardo. Akan Tetapi sebagai manusia yang beriman kita juga harus meyakini bahwa itu adalah salah satu tanda kebesaran Tuhan.


Comments (23)

On 24 Juli 2009 pukul 15.19 , andro_simar mengatakan...

wah,, mumi segitu lama,, masih mulus ya.. hmm,, mantep infonya.. :D

 
On 24 Juli 2009 pukul 15.20 , Osi mengatakan...

Salut gw bro...postngnya mantap....
ku jg terharu bacanya n lihat picnya....
wajah yg masih terlihat segar....

 
On 24 Juli 2009 pukul 15.56 , Nophie mengatakan...

lucu banget mukanya, tapi kasihan juga yah kl diawetin gitu.
Nice info KK

 
On 24 Juli 2009 pukul 17.08 , Anonim mengatakan...

wah keren banget ni kisahnya tentang gadis kecil yang di awetkan..???

ikutan ah posting ni...:D

:)) :( :):):):):D

 
On 24 Juli 2009 pukul 17.53 , NURA mengatakan...

salam sobat,,hebat ya cara membuat ramuannya,,,mumi bisa awet segar dan cantik walau lamanya sudah 88 tahun.

 
On 24 Juli 2009 pukul 18.21 , worldwide-doctor mengatakan...

artikel yang menarik, sayangnya gak disertai dengan referensi, biar pengetahuna kita bisa makin luas... salam

 
On 24 Juli 2009 pukul 18.47 , Macam2 Info mengatakan...

jadi pengen lihat langsung, mk nya kalo kita makan bahan yang mengandung formalin bisa2 kita juga kayak gitu....

 
On 24 Juli 2009 pukul 19.22 , Kang Edi mengatakan...

Good posting Kang Yudi...it's amazing scientific article

 
On 24 Juli 2009 pukul 19.25 , Sofia Nin mengatakan...

postingan na bagus banget tuh. imut bgt itu anak :)

 
On 24 Juli 2009 pukul 21.18 , Gasa mengatakan...

hua... menarik banget nich beritanya... sip!!! keren mas

 
On 24 Juli 2009 pukul 22.30 , Roshi mengatakan...

Serem juga yach..., mumi 88 tahun, klo 1000 tahun apa masih seperti itu yach ?

 
On 25 Juli 2009 pukul 00.35 , goceng mengatakan...

berita yang mantab....mati setelah 88 tahun tapi masih seger...

 
On 25 Juli 2009 pukul 00.51 , narti mengatakan...

anaknya cantik banget...tapi ngeri juga lihatnya...
TFS friend.

 
On 25 Juli 2009 pukul 02.14 , Hardware and Gadget Area mengatakan...

wah...bisa awet gitu yah....
tapi buat apa orang udah mati ya,,,
mau awet ata ga ga masalah...
he..he..
________________________________________________
kiye bloge kifni|free software & computer tips|Hardware and Gadget Area|belajar java

 
On 25 Juli 2009 pukul 05.00 , Anonim mengatakan...

wah..infonya bangus banget

 
On 25 Juli 2009 pukul 05.39 , Aisyah mengatakan...

wahhh.. sungguh mengagumkan..

 
On 25 Juli 2009 pukul 05.53 , Unknown mengatakan...

aku iri sama bocah itu mninggal dlm keadaan blm bdosa,tntuny masuk surga y :)

 
On 25 Juli 2009 pukul 10.09 , Seri mengatakan...

wajah bocah kecil memang cantik dan comel. bagi aq ngak wajar diawetkan seharusnya orang yang sudah meninggal harus dikembalikan keasalnya iaitu ditanah.

 
On 25 Juli 2009 pukul 14.24 , BandiT Kesiangan mengatakan...

Ngeri juga lho pake diawetkan...

 
On 25 Juli 2009 pukul 22.34 , danang mengatakan...

masih cantik bgt

 
On 25 Juli 2009 pukul 22.54 , ◄wandhe™► mengatakan...

waduh, kasian banget yh, huhuhuhuhu

 
On 25 Juli 2009 pukul 23.40 , Unknown mengatakan...

wah gan .,.,.merinding neh :(

 
On 8 Agustus 2009 pukul 11.40 , Gudang Hikmah mengatakan...

wah,makasih ni infonya.